- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Abdullah ibn Amr ibn Haram adalah seorang sahabat Anshar dari suku Khazraj keturunan Bani Salimi. Ayahnya bernama Amr ibn Haram ibn Tsa‘labah ibn Haram. la dipanggil dengan sapaan Abu Jabir karena punya anak yang bernama Jabir yang kelak menjadi salah satu perawi hadis Nabi saw. yang terkenal. la juga termasuk orang yang mengikuti Baiat Aqabah kedua.
Abdullah ibn Amr ibn Haram termasuk dalam dua belas orang pimpinan yang dipilih saat Baiat Aqabah kedua. Bersama Rasulullah saw. ia ikut serta dalam Perang Badar dan menyaksikan dengan mata kepala sendiri bagaimana Allah menumbangkan para pemimpin musyrik, seperti Abu Jahal, dua anak Rabiah, yakni Utbah dan Syaibah, al-Walid ibn Utbah, dan Umayyah ibn Khalaf, dan beberapa orang lainnya.
Sebelum berangkat menuju Perang Uhud, Abdullah ibn Amr ibn Haram memanggil putranya, Jabir, dan berkata dengan suara yang lembut. “Anakku, aku sudah mengira bahwa aku akan menjadi orang pertama yang gugur dalam perang. Demi Allah, setelah Rasulullah saw., tak ada seorang pun yang lebih kucintai selain engkau. Jika aku punya utang maka bayarkan utangku! Dan ajari saudara-saudaramu kebaikan!”.
JOIN CHANNEL TELEGRAM UNTUK BACAAN ===>>> KISAH SAHABAT NABI yang JARANG DIKETAHUI
- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar